IKLIM KOMUNIKASI ORGANISASI YANG TERJADI PONDOK PESANTREN DARUL ULUM

Syifa Syarifah A. S.Sos

Abstract


Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimanakah iklim komuniksi organisasi yang terjadi di Pondok Pesantren Darul Ulum, Jombang

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dipilih dengan pertimbangan kualitatif lebih menekankan pada makna daripada hasil suatu aktivitas karena dalam melakukan penelitian ini peneliti bukan sebagai seorang ahli tetapi orang yang belajar mengenai sesuatu dari subyek penelitian.

Unit analisis dalam penelitian ini adalah informasi yang berupa narasi-narasi kualitatif yang dihasikan dalam wawancara mendalam (indepth intervew), observasi participan, dokumentasi, dan catatan lapangan yang berkaitan dengan Iklim Komunikasi Organisasi di Pondok Pesantren Darul Ulum Jombang.

Teknik analisis data kegiatan  dilakukan dengan menelaah data, menata, membagi menjadi satuan-satuan yang dapat dikelola, mensintesis, mencari pola, menemukan apa yang bermakna, dan apa yang diteliti dan dilaporkan secara sistematik.

Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Iklim komunikasi organisasi di pondok pesantren darul ‘ulum berdasarkan enam dimensi. Kepercayaan, pengambilan keputusan partisipatif dalam keorganisasian, kejujuran, keterbukaan dalam komunikasi ke bawah, mendengarkan pada komunikasi ke atas, perhatian pada tujuan berkinerja tinggi.


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


http://ejournal.upnjatim.ac.id/public/site/images/ilkom/gambar_1_341