MEROMBAK BIROKRASI: ANALISIS PENDEKATAN INTERAKSI SIMBOLIK DALAM PROSES TRANSFORMASI BIROKRASI SEKTOR PUBLIK
Abstract
Pendekatan interaksi simbolik berfokus pada pemahaman terhadap dinamika interaksi sosial dalam membentuk realitas sosial yang utuh. Aktor dipahami sebagai subjek yang absolut dalam membentuk makna dan tindakan simbolik untuk merespons dan mempengaruhi objek lain di luar dirinya. Dalam kerangka interaksi simbolik inilah praktik transformasi birokrasi sektor publik dipahami lebih mendalam. Melalui metode studi literatur dengan analisis teoritik, peneliti menemukan premis penting bahwa transformasi birokrasi sektor publik pada prinsipnya merupakan realitas objektif yang dibentuk dan diterjemahkan secara simultan oleh aktor dalam interaksi sosial yang luas, melibatkan simbol, bahasa dan makna tertentu. Implikasi dari pendekatan ini kemudian adalah dapat menjadi alternatif metodologis dalam kajian-kajian reformasi birokrasi yang selama ini didominasi oleh pendekatan mainstream ilmu administrasi. Pendekatan interaksi simbolik memberikan gambaran lain terhadap praktik transformasi birokrasi sektor publik sebagai bagian dari realitas sosial objektif yang tidak bebas nilai.
Kata Kunci: Aktor, Interaksi Simbolik, Transformasi Birokrasi
Full Text:
Refbacks
- There are currently no refbacks.